Fakta membuktikan jika semua olahraga bisa memberikan efek baik bagi tubuh. Termasuk senam aerobik yang banyak dilakukan saat ini. Ada beberapa manfaat senam aerobic bagi tubuh yang mungkin belum banyak diketahui. Senam aerobik termasuk olahraga yang menyenangkan dan aman. Pada umumnya disenangi oleh kalangan wanita dan remaja bahkan para pria. Untuk mendapatkan manfaat dari olahraga ini, Anda juga harus tetap menyeimbangkannya dengan konsumsi makanan tinggi gizi yang seimbang.
Manfaat Senam Aerobic Bagi Tubuh dan Kesehatan
1. Menjaga Berat Badan Tetap Ideal
Melakukan senam aerobic selama 20 menit setiap hari ternyata terbukti dapat menjaga berat badan tetap ideal. Sudah banyak yang membuktikan sendiri tentang ini. Meskipun untuk mendapatkan hasil maksimal, Anda tetap harus mengontrol pola makan sehat.
2. Menjaga Kesehatan Jantung
Pada dasarnya olahraga apapun akan memberikan efek baik pada kinerja jantung. Manfaat senam aerobic juga terbukti dapat menjaga kesehatan organ tersebut. Pasalnya, secara tidak langsung, otot-otot jantung akan makin menguat. Kemampuannya dalam memompa darah menjadi makin sempurna. Bukan hanya itu saja, karena saat sedang melakukan senam aerobic, tekanan darah juga ikut turun. Artinya, bagi Anda yang merasa mengidap tekanan darah tinggi, disarankan senam aerobic paling tidak 20-25 menit setiap harinya.
3. Peningkatan Stamina Tubuh
Apabila sebelumnya Anda memang cenderung kurang suka olahraga lalu tiba-tiba harus melakukan aerobic, jangan heran saat tubuh terasa kelelahan. Namun, ketika mulai terbiasa percayalah stamina dan energi Anda akan lebih meningkat seiring bertambahnya waktu.
4. Perbaikan Suasana Hati
Manfaat senam aerobic berikutnya yang mungkin tidak disangka-sangka adalah mampu menaikkan suasana hati. Tubuh saat digunakan berolahraga termasuk senam aerobic maka otomatis mengeluarkan hormon endorphin. Sebagai informasi saja, hormon tersebut dikenal sebagai pereda nyeri secara alami. Bahkan, menurut sejumlah penelitian pun membuktikan jika senam aerobic dapat mengurangi rasa cemas berlebih, membuat tubuh jauh lebih rileks, serta membuat tidur nyenyak.
5. Menurunkan LDL atau Kolesterol
Sudah tahu tentang HDL atau kolesterol baik dan LDL (kolesterol jahat bukan? Rutin senam aerobic nyatanya mampu meningkatkan kadar HDL dalam tubuh dan perlahan mengurangi LDL atau yang dikenal sebagai lemak jahat. Berdasarkan fakta tersebut dapat membuktikan jika rutin senam aerobic secara otomatis dapat menghindarkan Anda dari resiko penyakit penyumbatan pembuluh darah atau aterosklerosis. Manfaat senam aerobic pun harus menjadi catatan penting.
6. Dapat Meningkatkan Kemampuan Kognitif
Siapa sangka jika rutin senam aerobic juga dapat meningkatkan kemampuan kognitif seseorang. Ini berarti setiap hari melakukan olahraga tersebut akan berdampak pada kesehatan mental seseorang. Hanya dengan olahraga ringan, menyenangkan, dan cenderung aman tersebut Anda bisa membuat fungsi otak bekerja maksimal. Jadi di masa tua pun paling tidak Anda akan terhindar dari resiko kepikunan.
7. Menyehatkan Otot
Otot ternyata juga membutuhkan oksigen yang menghindarkannya dari tumpukan asam laktat serta kotoran lain. Kabar baiknya adalah manfaat senam aerobic pun sebagai cara untuk menyehatkan otot. Saat melakukan senam aerobic, aliran darah akan bekerja keras untuk menyuplai oksigen ke seluruh otot. Siapa bilang olahraga justru akan membuat nyeri otot? Justru rutin menjalankannya akan menghindarkan Anda dari resiko tersebut.
8. Umur Menjadi Lebih Panjang
Ada penelitian yang dilakukan di Harvard University sekitar tahun 1988. Memberikan hasil dimana ada keterkaitan antara olahraga dengan umur manusia. Jadi saat rutin olahraga senam aerobic, bisa jadi akan memperpanjang umur Anda. Itu dia tadi apa saja manfaat senam aerobic bagi tubuh dan kesehatan. Setelah mengetahuinya, apakah Anda masih enggan untuk mencobanya?