Meskipun menarik dan terkenal karena keindahan alamnya, ada beberapa lokasi wisata alam yang juga dikunjungi karena pantangannya. Sebagian dari pantangan ini berhubungan dengan budaya dan adat istiadat masyarakat sekitar lokasi wisata tersebut. Dari sekian pantangan, beberapa adalah larangan-larang yang berkaitan dengan mitos. Justru, hal inilah yang membuat wisatawan semakin berbondong-bondong untuk datang ke lokasi wisata ini. Jika Anda penasaran, simak daftar lokasinya di artikel ini.
Wisata Alam Terindah dan Menarik Sekaligus Pantangannya
Jika Anda ingin berkunjung ke beberapa wisata yang ada di Indonesia sebaiknya ketahui apa saja pantangannya untuk menghargai budaya dan adat setempat. Lokasi tersebut diantaranya adalah:
1. Pantai Parangtritis
Sebagai salah satu pantai populer di pulau Jawa, Parangtritis memiliki pantangan yang banyak dikenal masyarakat. Berdasarkan mitosnya, Anda tidak boleh memakai baju berwarna hijau.
Alasannya karena ratu pantai selatan, Nyi Roro Kidul, menyukai warna ini. Bila ada yang melanggar, maka akan ada ombak suruhannya yang menarik orang tersebut.
2. Curug Siliwangi
Siapa sangka mandi dengan membelakangi air terjun menjadi suatu hal yang tak boleh dilanggar di Curug Siliwangi. Ketika melanggar pantangan dari Curug yang terletak di Bandung ini, Anda bisa celaka. Mitosnya akan ada sesuatu yang mendorong tubuh Anda dan air akan bergerak kencang. Parahnya Anda bisa hanyut dan terbawa arus air.
3. Kebun Raya Bogor
Di Bogor ada sebuah taman nasional yang sering dikunjungi wisatawan luar maupun dalam negeri. Pantangan yang ada di tempat ini adalah melewati Jembatan Merah. Jika Anda bersama pasangan menyeberang di jembatan ini, dipercaya bisa putus cinta. Pantangan ini berasal dari kisah cinta tragis yang dulunya terjadi di jembatan ini. Noni Belanda dan pria pribumi yang memilih bunuh diri di jembatan tersebut karena tak mendapatkan restu.
4. Desa Trunyan Bali
Menjaga kesopanan tentu menjadi hal utama dimanapun, salah satunya juga Desa Trunyan. Wisata alam ini juga memiliki pantangan yang harus diikuti. Desa yang terkenal dengan peletakan mayat di atas tanah tanpa penguburan ini sangatlah unik. Anda tak boleh membawa barang apapun yang berada di kawasan kuburan. Bukan tanpa alasan, Anda bisa mengalami musibah jika melanggarnya.
5. Taman Nasional Alas Purwo
Sama halnya dengan Desa Trunyan, di taman nasional ini Anda jangan mengambil dan membawa apapun dari kawasan hutan. Tempat ini tak hanya menjadi lokasi wisata, namun juga situs keagamaan. Ada sejumlah pertapa yang bersemedi di gua-gua di kawasan Taman Nasional Alas Purwo. Melanggar pantangan dengan memburu satwa liar juga dilarang bagi para pengunjungnya. Sebab, hal ini bisa menjadi masalah serius yang mengakibatkan musibah.
6. Curug Cikuluwung
Selain pantai Parangtritis, pantangan memakai baju dengan warna khusus juga ada di Curug Cikuluwung. Ketika mengunjungi tempat ini Anda sebaiknya tidak menggunakan pakaian berwarna merah. Hal ini juga dikhususkan bagi perempuan. Bila sampai melanggar aturan, masyarakat setempat percaya Anda bisa mencelakai diri sendiri. Mitos ini sendiri diawali oleh penduduk zaman dulu atau dalam bahasa Sunda dikatakan sebagai “karuhun” yang tak ingin baju merah digunakan orang lain.
Percaya atau tidak, sebaiknya Anda tetap menjaga kesopanan di berbagai wisata alam di atas. Seperti yang telah disampaikan, akan ada banyak konsekuensi yang akan diterima jika sampai melanggar pantangan-pantangan tersebut. Jadi, agar liburan Anda juga tetap seru, jagalah kesopanan dan kenyamanan dengan mengikuti aturan yang sudah disampaikan. Semoga liburan Anda menyenangkan!